twitter


Taman Lansia Bandung

Taman Lansia adalah sebuah taman kota yang terletak di sebelah kanan Gedung Sate Bandung.Taman Lansia merupakan singkatan dari Taman Lanjut Usia, merupakan sarana refreshing dan istirahat bagi warga kota Bandung maupun warga luar Bandung yang sedang berkunjung ke Bandung.

Meskipun namanya Taman Lansia, taman ini banyak dikunjungi oleh Penduduk Bandung yang bukan lanjut usia, termasuk anak muda Bandung. Mereka berkumpul atau refreshing di sini baik untuk acara keluarga, rekreasi makan bersama, maupun hanya sekedar menikmati lingkungan yang asri.
Pada saat Hari Sabtu, Minggu, atau pun hari libur lainnya, Taman Lansia ini ramai dikunjungi oleh mereka yang berolah raga pagi sambil menikmati sejuknya udara Bandung di pagi hari. Sebagian mereka hanya sekedar jalan-jalan maupun berkumpul dengan keluarganya.
Berada di Taman Lansia memang cukup menarik, karena banyak café yang berada di sekitar area Taman ini, salah satunya Yoghurt Cisangkuy, merupakan tempat yang cukup tersohor bagi kalangan warga Jakarta. Ada juga kios yang menyediakan surabi dengan berbagai macam rasa, mulai dari rasa keju, coklat, susu, pisang, dan lain-lain. Seringkali ada mobil keliling yang menjajakan beraneka barang pecah belah dan kerajinan keramik.

Bagi yang ingin berkuda sambil berkeliling taman, di sekitar taman terdapat banyak sekali penyewaan kuda. Bagi anak kecil dapat didampingi oleh sang pemilik kuda, atau bagi yang sudah berani berkuda sendiri dapat melakukannya tanpa didampingi sang pemilik kuda. Bagi keluarga yang ingin beramai-ramai menikmati taman dapat menyewa dokar.



0 komentar:

Posting Komentar

mp3

Free Music Online
Free Music Online

free music at divine-music.info